Senin, 10 Desember 2012

Sistem operasi server

Server merupakan komputer pusat yang dapat melayani semua komputer client yang terhubung dalam jaringan komputer. Sistem operasi server harus mempunyai tingkat keamanan / security yang lebih baik dari pada komputer client. berikut adalah sistem operasi untuk server dalam jaringan komputer.
1. Novell netware merupakan sistem operasi yang dikembangkan oleh Novell yang menggunakan sistem corporativ multitasking yang mampu menjalankan beberapa layanan dalam sebuah komputer.
2. Sistem Operasi Microsoft merupakan sistem operasi yang dikembangkan oleh microsoft. Berikut adalah sistem operasi server buatan microsoft:
  • Windows NT merupakan sistem operasi jaringan untuk server yang sangat mendukung penggunaan TCP/IP, IPX/SPX, IIS dan protocol yang lain.
  • Windows 2000 server merupakan sistem operasi yang dikembangkan dari windows NT dengan penambahan active directory yang digunakan untuk melakukan proses manajemen pengguna yang terhubung dalam jaringan. Windows 2000 juga lebih mudah instalasinya dibandingkan windows NT.
  • Windows Server 2003 merupakan pengembangan dari versi sebelumnya dengan menambahkan fasilitas seperti Active directory dengan framework yang mudah melakukan proses integrasi antara program yang digunakan dalam jaringan, back up file dalam jaringan, dan sistem recovery yang dapat memperbaiki sistem operasi yang terhubung jaringan secara otomatis.
3. MAC OS merupakan sistem operasi yang khusu digunakan untuk komputer product Apple yang memunyai stabilitas yang tinggi untuk komputer server. Beberapa fasilitas lyang disediakan oleh MAC OS antara lain : berbagi printer dan file, service windows, manajemen workgroup, pembaruan server dalam jarak jauh dan lain-lain.
4. Linux merupakan sistem operasi yang tidak berbayar sehingga kebanyakan orang lebih banyak menggunakan sistem operasi ini. kelebihan sistem operasi linux dapat bertahan lama tanpa harus melakukan booting dalam waktu berhari-hari dan lebih aman dari serangan virus.
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Definition List

Unordered List

Support